LKMM-TD Mahasiswa Teknik Mesin Angkatan 2023

Pada tanggal 6 sampai 7 Februari 2024 telah dilaksanakan Latihan Kepemimpinan Mahasiswa Tingkat Dasar (LKMM-TD) oleh Program Studi Teknik Mesin yang diperuntukkan bagi angkatan 2023. Kegiatan ini bertempat di Villa Graha Umsida Trawas, Mojokerto “Menggali Kemampuan Membangun Jiwa Kepemimpinan”. Kegiatan ini merupakan program kerja dari Himpunan Mahasiswa Mechanical Engineering periode 2023-2024. Sasaran dari kegiatan ini merupakan Mahasiswa Baru Prodi Teknik Mesin UMSIDA dan diikuti oleh setidaknya 13 mahasiswa aktif dari 80 total keseluruhan Mahasiswa Baru Angkatan 2023. Kegiatan ini hakikatnya bertujuan untuk bertujuan membekali mahasiswa dengan kemampuan memimpin dengan cara memberikan kesempatan kepada mereka untuk mengembangkan kemampuan manajerial.

Acara ini dimulai pada pukul 10.30 WIB, dimana peserta sebelum harus mengisi registrasi sebagai bukti kehadiran mahasiswa yang dilakukan di GKB 5 diruang 306 Kampus 2 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Pembukaan acara diisi dengan sambutan-sambutan dari saudara Galang Ihza Mahendra selaku Bupati Mahasiswa Teknik Mesin periode 2023-2024, saudara Luqmaan Al Khakiim selaku ketua pelaksana kegiatan, lalu dilanjut oleh Bapak Mulyadi S.T., M.T selaku Kaprodi Teknik Mesin Umsida yang dipandu oleh MC. Setelah selesai sesi penyambutan dilanjutkan dengan perjalanan menuju Villa Graha Umsida Trawas menggunakan Bus Kampus. Waktu tempuh perjalanan kurang lebih memakan waktu 1 jam. Saat sampai di lokasi acara dilakukan pembagian ruangan dan penataan barang bawaan yang dilanjut dengan sholat berjamaah di aula Villa. Menginjak acara selanjutnya yakni pengisian materi tentang kepemimpinan yang disampaikan oleh pembicara pertama. Adapun materi selanjutnya yaitu mengenai keorganisasian, dan materi tentang administrasi. Dikarenakan waktu sudah memasuki waktu sholat asar maka dilakukan istirahat sejenak dan melakukan sholat asar berjamaah. Acara dilanjut dengan acara fun game dan lalu bersih diri sambal menunggu waktu sholat magrib untuk melakukan sholat berjamaah. Setelah sholat agenda selanjutnya adalah makan malam bersama. Acara selanjutnya yaitu FGD yang dilakukan oleh peserta acara yang selanjutnya dilanjut dengan pemberian materi problem solving, dan ada juga materi mengenai public speaking yang disampaikan oleh pembicara. Selama acara adanya peserta yang melakukan tanya jawab merupakan tolak ukur bagaimana materi yang disampaikan dapat diserap dengan baik sebagai bekal nantinya para peserta.

Panitia memerikan arahan kepada peserta

Panitia menyadari bahwa regenerasi pengurun Himpunan Mahasiswa Mechanical Engineering perlu dilakukan, tak hanya untuk melanjutkan program dari himpunan tapi juga memberikan yang terbaik kepada Program Studi Teknik Mesin UMSIDA melalui ide-ide atau terobosan baru yang diharapkan dapat menjadikan Mahasiswa beserta Teknik Mesin itu sendiri berkembang di setiap langkahnya.

Bertita Terkini

Tantangan dan Strategi Dosen dalam Penelitian Hibah: Perlu Keterbaruan, Ketepatan Metode, dan Manajemen Waktu yang Ketat
June 25, 2025By
Karya Mesin Perajang Pisang Otomatis Bukti Mahasiswa Umsida Mampu Tingkatkan Produktivitas UMKM
June 23, 2025By
UMSIDA Tawarkan Keunggulan Teknik Mesin Terintegrasi: Manufaktur, Material, dan Energi dalam Satu Paket
June 20, 2025By
Pelatihan Desain TTG dan Digital Marketing Sarana Edukasi Siswa Siswi SMA/SMK oleh Umsida
June 14, 2025By
Dua Dosen Teknik Mesin Resmi Jadi Pengurus di Acara Pelantikan PII Cabang Sidoarjo
June 12, 2025By
Pakar Umsida Komentari Kebijakan Konsesi Hutan: 4 Dampak Ini Sangat Serius!
June 11, 2025By
Bantu UMKM Bandeng Presto di Sidoarjo dengan Peralatan Panci Bandeng Presto Memakai Saringan Lebih Efektif Dan Efisien
June 3, 2025By
Efisiensi Turbin Hidrofoil Dua Tahap: Mengubah Aliran Sungai Jadi Energi Terbarukan
May 30, 2025By

Prestasi

Permasalahan Pertamax Mengantarkan Galang Menjadi Juara Di Lktin 2024
December 22, 2024By
Comeback, Tim Jenggolo Siap Mengarungi Ketatnya Kompetisi KKI 2024
October 10, 2024By
Back To Back: Teknik Mesin Umsida Lanjutkan Tradisi Juara di Even Teknik Mesin Umsu
July 22, 2024By
Karya Kolaborasi : Mesin Cerdas Pengupas Kulit Bawang Sukses Dimuat di Majalah LLDIKTI VII dan Pemprov Jatim
July 10, 2024By
Alhamdulillah, Umsida Meraih Akreditasi Institusi Unggul
March 19, 2024By
4 Mahasiswa Umsida Jadi di Kompetisi Robot Nasional untuk Ketiga Kalinya
December 18, 2023By
Mas Agus : Wisudawan Teknik Mesin 2023 Paling Berprestasi
November 16, 2023By